Hamil, Sabria Kono Santai Ditinggal Rio Febrian Sendiri

Written By Unknown on Jumat, 11 Januari 2013 | 10.05

Jum'at, 11 Januari 2013 09:11 wib
Rama Narada Putra - Okezone

JAKARTA- Rio Febrian mengaku lebih santai dalam mempersiapkan kehamilan kedua istrinya, Sabria Kono. Saat ini, usia kandungan Sabria memasuki usia enam bulan. Karena sudah pernah mengalami, Sabria dan Rio menjadi lebih santai.

"Persiapannya lebih nyantai karena sudah tahu. Enggak kaya yang pertama lebih ribet. Mudah-mudahan kalau enggak ada halangan April melahirkan," ucap Rio saat berbincang dengan Okezone.

Saking santainya, Rio dan Sabria sering menyempatkan diri pergi liburan bersama. Sabria memang sudah lebih siap di kehamilannya kali ini.

"Yang kedua bisa jalan ke mana-mana. Waktu dulu yang pertama dia sampai enggak bisa keluar rumah, masuk ke rumah sakit karena dehidrasi. Sekarang lebih koboi lebih rock n roll," katanya.

Karena itulah, Rio menjadi lebih tenang meninggalkan istrinya yang sedang hamil di rumah sendirian.

"Gue juga kerjanya jadi lebih enak. Enggak kepikiran meninggalkan dia di rumah sendirian," tukasnya.

(rik)

Anda sedang membaca artikel tentang

Hamil, Sabria Kono Santai Ditinggal Rio Febrian Sendiri

Dengan url

https://selebric.blogspot.com/2013/01/hamil-sabria-kono-santai-ditinggal-rio.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Hamil, Sabria Kono Santai Ditinggal Rio Febrian Sendiri

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Hamil, Sabria Kono Santai Ditinggal Rio Febrian Sendiri

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger