Bos Playboy Tak Wariskan Harta untuk Istrinya

Written By Unknown on Sabtu, 05 Januari 2013 | 10.05

Jum'at, 4 Januari 2013 22:47 wib
Hutami Windiarti - Okezone

LOS ANGELES - Pendiri majalah Playboy, Hugh Hefner telah menemukan belahan hatinya, Crystal Harris. Mereka menikah pada malam Tahun Baru, 31 Desember 2012 dengan upacara tertutup.

Namun, Hugh meminta Crystal untuk menandatangani sebuah perjanjian pranikah untuk melindungi berbagai asetnya.

Jika Hugh meninggal atau mereka bercerai, wanita berumur 26 tahun itu tidak akan mendapatkan warisan sepeser pun, termasuk rumah mewah yang menjadi ikon Playboy.

"Pengacara Hef (Hugh Hefner) mengirimkan asistennya ke mansion Playboy sekitar tiga minggu lalu dengan perjanjian pranikah yang siap ditandatangani mereka. Perjanjian pranikah melindungi aset pribadi Hugh, dan menjelaskan secara spesifik mengenai mansion mewah Playboy yang terkenal itu. Jika pasangan ini bercerai, atau jika Hef meninggal, Crystal harus meninggalkan rumah tersebut, dan tak punya wewenang secara legal. Hef ingin menandatangani di rumah agar paparazzi tidak mengabadikan gambarnya ketika pergi ke kantor pengacara," ungkap sumber.

Harta Hugh akan diwariskan kepada empat anaknya dari pernikahan terdahulu bersama Mildred William (1949-1959) dan Kimberly Conrad (1989-2010).

Meski tidak mewariskan hartanya, Hugh mengaku sangat mencintai Crystal dan ingin bersamanya hingga akhir. Demikian seperti dilansir Femalefirst, Jumat (4/01/2013).

"Perbedaan dramatis antara aku dan Crystal tidak penting. Berapa pun waktu yang tersisa, kami ingin menghabiskan bersama," tulis Hugh.

(rik)

Anda sedang membaca artikel tentang

Bos Playboy Tak Wariskan Harta untuk Istrinya

Dengan url

https://selebric.blogspot.com/2013/01/bos-playboy-tak-wariskan-harta-untuk.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Bos Playboy Tak Wariskan Harta untuk Istrinya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Bos Playboy Tak Wariskan Harta untuk Istrinya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger